Peringatan HUT Republik Indonesia ke-77 SMP PGRI 3 Malang
MALANG – Peringatan HUT RI ke-77 SMP PGRI 3 Malang berlangsung meriah. Rangkaian acara dimulai sejak tanggal 15 – 17 Agustus 2022. Pada tanggal 15 Agustus 2022, dilaksanakan perlombaan olahraga futsal, bola voli, dan bulu tangkis antar siswa dan antar guru. Selanjutnya, pada tanggal 16 Agustus 2022 adalah pertandingan final dari lomba futsal dan bola voli, serta lomba kebersihan kelas.
Upacara peringatan bendera Merah Putih di Lapangan SMP PGRI 3 Malang berlangsung khidmat dan lancar pada tanggal 17 Agustus 2022. Kepala SMP PGRI 3 Malang, Bapak Drs. Gatot Priyono, M.Pd bertindak sebagai inspektur dalam upacara kali ini.
Tepat pukul 07.00, Rabu (17/8/2022), upacara bendera dimulai. Seluruh jajaran dewan guru beserta staf/karyawan hadir pada kesempatan ini. Tidak ketinggalan para Mahasiswa Asistensi Mengajar Universitas Negeri Malang juga ikut hadir untuk memberi penghormatan kepada Sang Saka Merah Putih.
Upacara peringatan HUT RI ini menjadi momentum 77 tahun usia kemerdekaan Indonesia dan patut menjadi tonggal refleksi dari sikap kewarganegaraan. Arti merdeka harus diberi makna untuk berpikir ke depan, serta menjunjung tinggi hak asasi. Siswa dan siswi SMP PGRI 3 Malang diharapkan dapat terlibat altif mewujudkan kemerdekaan yang sempurna. Setelah upacara bendera selesai, acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah bagi pemenang lomba futsal, bola voli, bulu tangkis, dan kebersihan kelas.